Mengoptimalkan Kecepatan Internet

on Saturday, September 29, 2012
Menghapus Batasan Bandwidth Pada Windows
Pada dasarnya OS Windows sudah membatasi bandwidth untuk koneksi internet sebanyak 20% dari total banwidth yang seharusnya bisa maksimal. Jika ingin menambahkan bandwidth internet supaya koneksi bisa lebih maksimal, caranya adalah dengan mengurangi batasan tersebut atau mengosongkan bantasan bandwidth tersebut.
Caranya adalah sebagai berikut:

Install Library GLUT Pada Visual Studio 2010

on Friday, September 28, 2012
Bagi teman-teman yang tidak ingin kerepotan membuat folder include library GLUT setiap pembuatan project baru, kemudian melakukan pengaturan pada Microsoft Visual Studio 2008/2010. Pada postingan kali ini saya akan berbagi pengetahuan cara meng-include-kan library GLUT pada windows. Jika dari teman-teman ada yang belum memiliki file library dari glut, ikuti langkah-langkah dibawah ini:
  1. Download terlebih dahulu library GLUT disini, kemudian Extract
  2. Akan ada file glut.h, glut32.lib, dan glut32.dll

PBK Dalam Teknologi Pendidikan

A. Pengertian Teknologi Pendidikan
Teknologi Pendidikan merupakan kajian dan praktek untuk membantu proses belajar dan meningkatkan kinerja dengan membuat, menggunakan, dan mengelola proses dan sumber teknologi yang memadai. Jadi tujuan utamanya masih tetap untuk memfasilitasi pembelajaran (agar efektif, efisien, dan menarik) dan meningkatkan kinerja.

Lebih detail dapat diuraikan bahwa:
  1. Teknologi Pendidikan lebih dari perangkat keras.
  2. Teknologi dapat juga terdiri dari segala teknik atau metode yang dapat dipercaya untuk melibatkan pelajaran, strategi belajar kognitif dan keterampilan berfikir kritis.

Pembelajaran Berbantuan Komputer (PBK)

A. Pengertian Pembelajaran Berbantuan Komputer
Menurut Elida dan Nugroho, CAI (Computer-Assisted Instruction) adalah suatu program aplikasi interaktif yang dapat digunakan sebagai media penyampaian informasi maupun sebagai media evaluasi dalam proses pembelajaran.

Jonassen menjelaskan pembelajaran berbantuan komputer atau CAI adalah suatu pembelajaran yang dirancang untuk menghasilkan bentuk lingkungan interaksi belajar khusus dengan tujuan memberikan fasilitas belajar dengan perangkat lunak atau bentuk-bentuk aplikasi komputer. Sementara itu, CAI menurut Nasution adalah pengajaran yang menggunakan komputer sebagai alat bantu.

Kisah Uang 1000 dan 100000

on Wednesday, September 26, 2012
Uang Rp 1.000,- dan Rp 100.000,-

Sama-sama terbuat dari kertas, sama-sama dicetak dan diedarkan oleh Bank Indonesia (BI). Ketika bersamaan mereka keluar dan berpisah dari Bank lalu beredar di masyarakat. Empat bulan kemudian mereka bertemu lagi, secara tidak sengaja di dalam dompet seorang pemuda.

Kemudian diantara kedua uang tersebut terjadilah percakapan:

Komunikasi Data Pada Protokol TCP/IP

on Monday, September 24, 2012
Cara Host A melakukan komunikasi dengan Host B yang terhubung ke internet. Misalnya IP Address Host A 10.10.10.10 dan Host A ingin mengirimkan pesan ke Host B dengan IP Address 192.168.22.46. Pesan yang Host A tulis adalah “Hallo Host B, IP Address 192.168.22.46.” Pesan tersebut harus dikirim melalui saluran yang menghubungkan Host A ke internet, misalnya Host A telah terhubung ke ISP dan pesan yang bersangkutan harus dikirim melalui saluran telepon. Oleh karena itu, pesan yang awalnya berupa teks abjad harus diterjemahkan menjadi sinyal elektronik dan ditransmisikan melalui internet, lalu diterjemahkan kembali ke dalam teks abjad. Proses ini dilakukan oleh lapisan-lapisan protokol. Protokol yang digunakan pada internet ini disebut sebagai protokol TCP/IP.

Proses Ditampilkannya Halaman GOOGLE

Ketika mengetikkan suatu halaman website secara lagsung halaman tersebut langsung ditampilkan entah bagaimana prosesnya, yang penting kita buka alamat website kemudian tampil., ya sudah....

Namun dibalik itu ada serangkaian proses yang kita tidak ketahui. Rangkaian proses yang dijalankan ketika membuka www.google.com adalah sebagai berikut:

Kenapa Awan Digunakan Sebagai Simbol Internet?

Kata awan digunakan sebagai metafora untuk internet, berdasarkan gambar awan yang digunakan di masa lalu untuk mewakili jaringan telepon, dan kemudian untuk menggambarkan internet dalam diagram jaringan komputer sebagai abstraksi dari infrastruktur yang mendasarinya dan mewakilinya. Simbol awan digunakan untuk mewakili internet sejak tahun 1994.

Kenapa Kita Membutuhkan Jaringan Komputer?

Definisi Jaringan Komputer
Jaringan komputer adalah sekumpulan komputer (dan perangkat lain seperti printer dan sebagainya) yang terpisah-pisah, akan tetapi saling berhubungan satu sama lain melalui media perantara untuk melaksanakan tugasnya.

MySQL dan SQL

MySQL adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen basisdata SQL (bahasa Inggris: database management system) atau DBMS yang multithread, multi-user, dengan sekitar 6 juta instalasi di seluruh dunia.

MySQL adalah sebuah implementasi dari sistem manajemen basisdata relasional (RDBMS) yang didistribusikan secara gratis dibawah lisensi GPL (General Public License). Setiap pengguna dapat secara bebas menggunakan MySQL, namun dengan batasan perangkat lunak tersebut tidak boleh dijadikan produk turunan yang bersifat komersial. MySQL sebenarnya merupakan turunan salah satu konsep utama dalam basisdata yang telah ada sebelumnya; SQL (Structured Query Language). SQL adalah sebuah konsep pengoperasian basisdata, terutama untuk pemilihan atau seleksi dan pemasukan data, yang memungkinkan pengoperasian data dikerjakan dengan mudah secara otomatis.